Hallo Sobat MotoMideo Tulungagung !
Kesenian Reog Kendang Tulungagung merupakan tarian yang dilakukan berkelompok oleh 6 orang. Tarian ini bisa dilakukan oleh semua orang, baik laki-laki maupun perempuan. Setiap penari akan membawa kendang atau dhodhog yang berbeda-beda.
Dalam kesenian Reog kendang penari akan melakukan gerakan yang energik dan ekspresif. Tarian ini menggambarkan pasukan kerajaan yang memiliki semangat juang tinggi.
Selain membawa dan memainkan kendang atau dhodhog, para penari juga menggunakan atribut yang memiliki simbol penuh makna. Bukan hanya atribut, disetiap gerakan tarian ini juga memiliki makna tersendiri.
Menurut cerita, Reog kendang bermula dari Prajurit Kedhirilaya yang mengawal Ratu Kilisuci ke Gunung Kelud. Tarian ini juga menggambarkan bagaimana sulitnya medan yang ditempuh dan beban berat yang dibawa selama perjalanan.
Oh iya, perlu Sobat MotoMideo ketahui nih, kalau Reog Kendang Tulungagung berhasil memecahkan Rekor Muri. Pada tanggal 12 November 2015 di GOR Lembu Peteng ada sebanyak ±2.400 pelajar berhasil memeragakan tarian Reog Kendang.
Jika Sobat MotoMideo penasaran dengan tarian Reog Kendang, kalian bisa klik video di bawah ini ya.
Semoga Artikel ini bisa membantu Sobat MotoMideo untuk lebih mengenal Tulungagung. Terus ikuti Chanel Youtube MotoMideo Tulungaggung, karena Bersama MotoMideo Tulungagung Melihat Tulungagung Lebih Dekat.
#tulungagungmening #kulinermening #motomideo #kabupatentulungagung #tulungagung #melihattulungagunglebihdekat #motovlog #reviewmotovlog #motomideotulungagung